Notification

×

Lanud El Tari Panen Cabai dan Kacang Panjang

Selasa, 04 Maret 2025 | Maret 04, 2025 WIB Last Updated 2025-03-04T12:16:40Z


BT.COM | KUPANG -- Lanud El Tari menggelar panen cabai rawit Zahra dan kacang panjang di area perkebunan ketahanan pangan Lanud El Tari Kupang, Jumat (28/2/2025). Komandan Lanud El Tari Marsma TNI Djoko Hadipurwanto, S.E.,M.M, didampingi Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 14/D.II Lanud El Tari Ny. Nila Djoko Hadipurwanto beserta seluruh anggota Lanud, turut hadir dalam kegiatan tersebut.


Danlanud El Tari menyampaikan bahwa kegiatan panen ini merupakan bagian dari program ketahanan pangan yang digalakkan oleh TNI AU, juga sebagai wujud dukungan terhadap ketahanan pangan keluarga prajurit dan sebagai sarana mempererat kebersamaan


Panen kali ini berhasil mengumpulkan puluhan kilogram cabai rawit Zahra yang dikenal dengan rasa pedas dan produktivitas yang tinggi, serta kacang panjang segar siap konsumsi.**