Notification

×

Ziarah Nasional Di Wilayah Garnisun Jembrana Jelang Hut ke 75 TNI

Jumat, 02 Oktober 2020 | Oktober 02, 2020 WIB Last Updated 2020-10-03T04:49:48Z

BALI,BUSERTIMUR - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (Hut) Ke 75 TNI yang akan jatuh pada tanggal 5 Oktober 2020, Dandim 1617/Jembrana Letkol Inf Hasrifuddin Haruna,S.sos., memimpin langsung Upacara Ziarah Nasional di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kesatria Kusuma Mandala, Jalan Pahlawan Negara, Jumat (02/10/2020)

Dandim 1617/Jembrana bertindak selaku inspektur upacara dengan Komandan Upacara Lettu Inf Taufiq Dharmawan S.Tr. (Han) dan selaku Perwira Upacara Kapten Inf Agus Muhid. Adapun peserta upacara terdiri dari perwakilan dari Kodim 1617/Jembrana,  Batalyon Mekanis 741/GN, Subdenpom IX/3-2 Negara, Minvetcad IX/2-3 Jembrana, TNI AL Pos Gilimanuk, Persit KCK Cabang XXXVI Dim 1617/Jembrana. Hadir pula sebagai peserta upacara Danyon Mekanis 741/GN Letkol Inf Amin M. Said S.sos, Kasdim 1617 Jembrana Mayor Inf I Gusti Made Seputra, seluruh Perwira Staf dan Danramil Jajaran Kodim 1617/Jembrana. Dansub Denpom IX/3-2 Negara, Dan Pos TNI AL Gilimanuk, Ka Minvetcad IX/2-3 Jembrana, Ketua beserta Pengurus Persit Kartika Candra Kirana. 

Menurut Dandim 1617 Jembrana Ziarah Nasional yang diikuti oleh segenap Jajaran TNI yang berada di wilayah Kabupaten Jembrana merupakan rangakaian kegiatan dalam memperingati Hut Ke 75 TNI  sebagai bentuk penghormatan serta mengenang jasa para pahlawan atas pengabdian dan pengorbanan yang luar biasa kepada bangsa dan negara dalam kemerdekaan NKRI. 

"Keteladanan para pahlawan tentunya bisa menjadi contoh bagi generasi muda terutama kita sebagai Anggota TNI dalam pengabdian kita kepada bangsa dan negara di masa sekarang dan di masa depan" terang Dandim

Tugas kita sebagai penerus bangsa lanjut Dandim adalah melanjutkan perjuangan para pahlawan dengan mengisi kemerdekaan sesuai fungsi dan profesi kita masing masing. 

"Tentunya dalam mengisi kemerdekaan bukan hal yang mudah untuk itu Dandim mengajak kepada seluruh generasi penerus bangsa untuk menumbuhkan serta menguatkan jiwa nasionalisme dan kecintaan terhadap NKRI", jelas Dandim. 

Selesai pelaksanaan upacara ziarah nasional, Dandim beserta seluruh peserta upacara melanjutkan kegiatan dengan Tabur bunga di pusara para pahlawan.(*)