Notification

×

Kades Fatukona Titip Pesan Khusus Untuk Pemkab Kupang, Apa Isinya?

Jumat, 28 Juli 2023 | Juli 28, 2023 WIB Last Updated 2023-07-28T17:36:24Z

BT.COM | OELAMASI – – Wakil bupati Kupang, Jerry Manafe merasa gembira dan senang atas perjuagan mengalirkan listrik PLN untuk warga tujuh desa, yakni desa Letkole dan desa Nefoneut Kecamatan Amfoang Barat Daya,desa Fomes dan desa Honuk Kecamatan Amfoang Barat Laut, desa Nuataus Kecamatan Fatuleu Barat serta desa Benu dan Fatukona Kecamatan Takari.


Saat berkunjung ke desa- desa beberapa tahun yang lampau, dirinya menemukan kondisi warga yang sungguh memilukan hati ketika malam hari tiba. 


"Desa -desa ini gelap gulita suasana terlukis sedih bahkan mencekam",ungkap Wakil Bupati Kupang Jerry Manafe saat berkunjung di desa Benu dan desa Fatukona, Kamis 27 Juli 2023.


Orang nomor dua Kabupaten Kupang ini mengatakan jika listrik sudah menyala maka betapa bahagia warga sulit terlukiskan. Ia berharap warga dapat memanfaatkan aliran listrik ini untuk meningkatkan ekonomi secara baik.


Sementara itu, Kepala Desa Fatukona, Melki J. Tabelak saat diwawancarai media ini menyampaikan terima kasih kepada Wakil Bupati Kupang yang sudah meluangkan waktu untuk melihat desa Fatukona sehingga dari pihak Kabupaten juga bisa mengetahui tentang bagaimana kondisi di desa kami.


Selain ucapan terima kasih kepada Wakil Bupati Kupang, sang kades yang masih muda ini menitip sebuah pesan khusus untuk Pemerintah Kabupaten Kupang.


"Kalau bisa desa kami mendapat perhatian dan juga sentuhan terkait dengan pembangunan infrastruktur dalam hal ini jalan ,listrik ,jaringan dan air bersih karena memang dari potensi yang ada di desa kami sangat baik",harapnya


"Masyatakat juga punya keinginan untuk bisa merubah kondisi dan keadaan ekonomi akan menjadi lebih sejahtera tetapi memang infrastruktur tidak baik sehingga hasil yang diproduksi itu hanya di konsumsi untuk pribadi saja tapi tidak bisa di jual keluar sehingga memberikan tambahan pendapatan bagi masyarakat",tutupnya.(Nadab*)