Notification

×

Safety Audit dan Road To Zero Accident Puslaiklambangjaau di Lanud El Tari

Jumat, 09 Agustus 2024 | Agustus 09, 2024 WIB Last Updated 2024-08-09T13:45:33Z


BT.COM | KUPANG -- Dirlambangja Puslaiklambangjaau Marsma TNI Ronny Irianto Moningka, S.T.,M.M bersama tim Puslaiklambangjaau melaksanakan kegiatan safety audit dan ceramah Keselamatan Terbang dan Kerja dalam rangka Road To Zero Accident (RTZA) kepada seluruh personel Lanud El Tari di Gedung VIP Room Lanud El Tari Kupang, Jumat (9/8/2024). 


Komandan Lanud El Tari Marsma TNI Djoko Hadipurwanto,S.E.,M.M mengatakan bahwa Kegiatan ini merupakan langkah penting dalam upaya untuk meningkatkan keselamatan dan menghindari kecelakaan. “Kami berharap melalui sosialisasi Safety Audit dan RTZA, ke depan anggota Lanud El Tari akan selalu mawas diri, dan ini menimbulkan kepedulian kita bersama untuk selalu memitigasi potensi-potensi kecelakaan yang dapat menimbulkan kerugian serta punya safety culture sehingga kegiatan yang dilaksanakan akan aman, selamat dan tuntas seperti harapan pimpinan”, kata Danlanud El Tari. 


Sementara itu Dirlambangja Puslaiklambangjaau Marsma TNI Ronny Irianto Moningka, S.T.,M.M saat membacakan sambutan Kapuslaiklambangja Marsda TNI Danet Hendriyanto, S.Sos mengatakan bahwa kegiatan Road To Zero Accident merupakan salah satu sarana untuk dapat mengevaluasi kinerja dan safety culture di seluruh satuan jajaran TNI AU, sehingga akan diperoleh data masukan, terkait kendala, dan hambatan di lapangan.  


Saat ceramah Road To Zero Accident disampaikan empat materi ceramah yaitu, pertama, Lambangja disampaikan oleh Paban I/Binlambangja Ditlambangja Kolonel Pnb Pandu Adi Subrata, S.H.,MavMgt, kedua, Hindari Judi Online menuju Road To Zero Accident disampaikan oleh Letkol Pom Hendra Suharta, dan ketiga Judi Online, Lonjakan Kasus Hipertensi Ancaman Baru Bagi Prajurit disampaikan oleh Letkol Kes dr. Ary Eko Arjunanto, SpPD, MARS, FINASIM serta keempat, Road To Zero Accident Tinjauan Aspek Psikologis yang di sampaikan oleh Mayor Kes Gunung Fri Hartanto, S.Psi.**